Topik Menarik

Monday 29 February 2016

Apa itu kanker serviks ? apa penyebabnya dan bagaimana cara mengobatinya? Kanker serviks stadium awal sampai saat ini masih sulit dideteksi. Ada berbagai alasan seperti pengetahuan, pendidikan, serta penyuluhan mengenai kanker serviks masih belum banyak dilakukan. Sebuah fakta dari data badan Kesehatan Dunia (WHO) menyatakan, bahwa sampai detik ini penyakit kanker serviks menempati peringkat paling atas penyebab kematian pada wanita di dunia daripada penyakit kanker lainnya. Apalagi di Indonesia yang notabene negara berkembang sehingga masih banyak wanita yang pengetahuannya tentang kanker serviks masih minim.

Obat Tradisional Kanker Serviks | Kulit Manggis,Kunyit Putih,Daun Sirsak
Image courtesy of [Stuart Miles] at FreeDigitalPhotos.net
Obat Tradisional Kanker Serviks | Kulit Manggis,Kunyit Putih,Daun Sirsak

Dilansir dari wikipedia, Kanker leher rahim atau disebut juga kanker serviks adalah sejenis kanker yang 99,7% disebabkan oleh human papilloma virus (HPV) onkogenik, yang menyerang leher rahim. Adapun prosesnya yaitu virus papiloma berkembang dan menyerang imunitas tubuh Anda. Penularan virus HPV bisa terjadi melalui hubungan intim, terutama bagi yang suka gonti-ganti pasangan. 

Selain menular melalui cairan, virus HPV juga bisa menular melalui sentuhan kulit. Untuk itu, menggunakan kondom saat berhubungan intim tidak sepenuhnya mampu mencegah penularan virus HPV ini. Selain itu pencemaran bahan kimia , pengawet makanan dan minuman, pewarna buatan, penyedap rasa juga mempercepat timbulnya kanker serviks pada wanita. Apalagi bagi wanita yang suka merokok, kandungan zat adiktif pada rokok juga dapat menjadi penyebab kanker serviks.

Selain dengan upaya medis, salah satu cara mengobati kanker serviks adalah dengan menggunakan obat tradisional. Misalnya dengan memanfaatkan tumbuhan alami yang ada di lingkungan terdekat. Sebagai wanita, Anda harus waspada karena penyakit ini sering datang tanpa dikenali tanda-tanda yang signifikan. Bisa saja Anda baru mengetahuinya setelah kanker serviks sudah mencapai stadium lanjut. Sebagai langkah awal, Anda  juga bisa makan buah dan sayuran ini untuk cegah kanker agar tidak sampai stadium lanjut. Anda bisa mengkonsumsinya secara rutin karena memang buah dan sayuran ini banyak terdapat di Indonesia.

Adapun gejala-gejala kanker serviks yaitu diantaranya timbul rasa sakit dan pendarahan saat berhubungan intim, keputihan yang berlebihan dan tidak normal, perdarahan di luar siklus menstruasi, dan penurunan berat badan drastis. Anda juga harus tahu apa saja penyebab kanker sehingga bisa segera mulai dihindari. Bukankan lebih baik mencegah daripada mengobati? Prinsip itu juga bisa Anda terapkan dalam menjaga pola hidup sehat. Oleh karena itu Indonesia sebagai negara tropis yang memiliki berbagai tanaman alami sangat cocok digunakan oleh Anda sebagai obat tradisional kanker serviks.

Adapun obat tradisional yang mengandung zat anti kanker untuk mengobati kanker serviks yaitu :

Tanaman Kunyit Putih
Kunyit Putih sebagai Obat Tradisional Kanker Serviks
Image Courtesy of [Anankkml] at FreeDigitalPhotos.net
Kunyit Putih sebagai Obat Tradisional Kanker Serviks

Kunyit Putih yang tentunya berwarna putih bukan kuning seperti kunyit pada umumnya ini mengandung banyak minyak atsiri. Banyak ahli menduga bahwa minyak atsiri dapat mengatasi pembengkakan atau anti inflamasi dan meningkatkan kekebalan tubuh atau immunostimulan serta antioksidan. Hal ini tentu saja sangat bisa dimanfaatkan sebagai obat tradisional kanker serviks bagi Anda. Anda hanya perlu merebus kunyit putih dan meminumnya secara rutin setiap hari.

Sari Daun Sirsak. 
 
Daun Sirsak sebagai Obat tradisional kanker
Daun Sirsak sebagai Obat Tradisional Kanker

Bukan rahasia lagi kalau daun sirsak ini memiliki khasiat untuk membunuh sel-sel kanker terutama kanker serviks. Selain itu, daun sirsak ini juga membantu meningkatkan kekebalan tubuh karena sifatnya yang mampu mencegah infeksi dan radikal bebas. Rebuslah daun sirsak kurang lebih 2-3 helai selama 20 menit. Minumlah sari daun sirsak itu secara rutin minimal 3 kali seminggu.

Adapun cara kerja daun sirsak dalam membunuh sel kanker yaitu:
  • Menonaktifkan Karsinogen : Khasiat daun sirsak dapat menonaktifkan zat aktif yang dapat menyebabkan kanker atau sering disebut sebagai karsinogen
  • Antiproliferasi : Suatu tameng untuk mencegah proses perkembangan sel yang abnormal pada kanker
  • Menghambat Siklus Sel : Siklus pembelahan sel pada kanker bisa dicegah prosesnya. Saat sel akan mengalami pembelahan secara tepat dan terus menerus maka kandungan daun sirsak dapat berperan dalam menghambat siklus pembelahan sel abnormal ( kanker ) tersebut.
  • Induksi apoptosis dan diferensiasi : Sel kanker akan terdorong untuk mati dengan sendirinya.
  • Inhibisi angiogenesis : Menghambat produksi pembuluh darah baru pada sel kanker sehingga makanan/nutrisi bagi perkembangan sel kanker menjadi terganggu. Lama kelamaan sel kanker akan menusut dan mati.
Ekstra Kulit Manggis
Kulit Manggis sebagai Obat Tradisional Kanker Serviks
 Image Courtesy of [Antpkr] at FreeDigitalPhotos.net
Kulit Manggis sebagai Obat Tradisional Kanker Serviks

Kulit Manggis. Kandungan kulit manggis terdapat senyawa alami yaitu Xanthone yang memiliki kadar antioksidan (penangkal radikal bebas) sangat tinggi melebihi buah-buahan lainnya. Xanthone juga memiliki manfaat sebagai anti bakteri dan anti kanker. Tanaman ini mengandung Xanthone yang paling tinggi dibandingkan buah lainnya dan dapat memperbaiki sel-sel tubuh yang rusak. Saat ini kulit manggis telah banyak dijual dalam bentuk sirup maupun tablet.

Berikut kandungan antioksidan xanthone yang terdapat dalam kulit manggis sebagai obat tradisional kanker serviks: 

Alfamangostin 

Alfamangostin sangat berperan dalam mengendalikan sel kanker. Zat ini mampu membentuk sebuah seistem yang sering disebut apotosis atau proses bunuh diri. Artinya xanthone mampu memicu sel kanker untuk bertindak bunuh diri secara terprogram.

Alfamangostin dan garsinon-E 

Alfamangostin dan garsinon-E mampu menghambat pertumbuhan sel kanker. Sel kanker akan terus berkembang atau sering dikenal dengan sebutan ploliferasi. Xanthone dalam kulit manggis berperan sebagai antiploliferasi sehingga pertumbuhan sel kanker menjadi terganggu.

Xanthone 

Xanthone dalam kulit manggis bisa dipakai untuk memperbaiki kondisi kesehatan seseorang yang dalam proses kemoterapi secara rutin. Cara kerjanya bisa terjadi saat dalam kemoterapi atau sesudahnya. Anda bisa konsumsi kulit manggis semasa proses kemoterapi sebagai obat tradisional.

Seiring berkembangnya teknologi, kemajuan pengobatan secara medis semakin meningkat. Akan tetapi alangkah baiknya jika semua itu diimbangi dengan obat tradisional. Manfaatkan semua tanaman alami yang juga memiliki kandungan zat anti kanker yang ampuh. Itulah beberapa obat tradisional kanker serviks seperti kunyit putih, daun sirsak dan kulit manggis. Semoga Bermanfaat.

Informasi Menarik Lainnya

 
 
 
 
 



Saturday 27 February 2016

Akhir-akhir ini banyak wanita yang meninggal karena kanker serviks. Kanker serviks adalah penyakit yang menjadi momok bagi wanita. Kanker serviks (kanker leher rahim) merupakan penyakit yang akan menyerang bagian organ intim wanita. Yups! Penyakit ini mengambil kebahagiaan anda sebagai wanita. 

Bagaimana cara mencegahnya? Ada berbagai cara cegah kanker serviks yang bisa Anda lakukan. Salah satunya yaitu dimulai dari menjaga makanan yang biasa Anda konsumsi. Anda pasti tidak ingin terlambat menghabiskan banyak uang demi kesembuhan penyakit kanker serviks.
Cegah Kanker Serviks? Makan Buah dan Sayuran Alami Ini
Image Courtesy of [Amenic181] at FreeDigitalPhotos.net
Cegah Kanker Serviks? Makan Buah dan Sayuran Alami Ini
Seperti yang sudah Anda ketahui bersama kalau mencegah lebih baik daripada mengobati. Ada berbagai penyebab kanker yang salah satunya dari makanan. Agar kebahagiaan sepenuhnya dapat dialami Anda sebagai wanita, mulailah makan makanan sehat sesegera mungkin. Makan buah dan sayuran alami misalnya. Sifat tidak karsinogenik pada buah dan sayuran alami ini dapat menjadi cara yang cukup ampuh untuk mengatasi kanker serviks. Yakinlah dengan keputusan ini demi kesehatan Anda.

Untuk itu dalam artikel ini diberikan informasi mengenai cegah kanker serviks (Kanker Leher Rahim) dengan makan buah dan sayuran alami. Buah dan sayuran alami itu antara lain yaitu:

Sayuran Kol dan Brokoli

Salah satu sayuran yang dapat dimanfaatkan dalam upaya cegah kanker serviks adalah sayuran kol, kubis, dan brokoli. Sayuran ini sangat akrab dan sering Anda masak baik sebagai olahan maupun langsung dimakan. Kandungan gizi dalam sayuran ini ternyata cukup ampuh mencegah timbulnya penyakit kanker khususnya kanker serviks pada wanita. Kol mangandung indole 3 carbinol dapat membantu mencegah penyebaran kanker.

Bukan hanya itu, brokoli juga memiliki berbagai nutrisi seperti protein, asam lemak omega 3 (biasanya terdapat pada ikan-ikanan), karbohidrat, lemak, kalsium, potassium, fosfor, zat besi, Zink, magnesium, vitamin A, B1, B2, B6, B3, B5, B9, C, E, K. mangan, dan triptofan. Sayuran ini juga rendah lemak sehingga terhindar dari kolesterol. Kandungan folat atau vitamin B9 dalam brokoli inilah yang dapat mencegah kanker. Adapun manfaatnya yaitu mampu meminimalisir tingkat pertumbuhan sel kanker serviks.

Baca juga : Bagaimana Cara Mengetahui Gejala Awal Kanker Payudara pada Wanita?


Aneka Jenis Buah Berry

Rasberry, Blueberry serta Blackberry adalah buah dari Eropa yang memiliki kandungan gizi mengagumkan. Selain terdapat vitamin C, B1, B2, B3, B5 dan beberapa mineral seperti kalsium, besi, magnesium, fosfor, dan seng juga memiliki zat lutein yang banyak sebagai antioksidan tubuh. Lutein sangat membantu menghambat dan mencegah perkembangan sel kanker serviks. Selain itu kandungan anthocyanin yang menghambat dan memperlambat proses penuaan, juga melindungi tubuh dari penyakit kanker termasuk kanker serviks.

Buah Jeruk (Antioksidan Tinggi)

Buah jeruk memang memiliki rasa enak dan banyak mengandung vitamin c. Buah yang kaya akan vitamin C ini sangat cocok untuk menghindari resiko kanker serviks. Selain itu, buah jeruk juga mempunyai kandungan antioksidan yang cukup tinggi sehingga mampu mencegah perkembangan sel kanker. Selain kanker serviks, sebagai wanita Anda juga harus tahu langkah deteksi kanker payudara secara mudah. Kandungan vitamin c yang tinggi, beta karoten dan asam folat yang ada pada buah jeruk ini akan sangat membantu dalam upaya cegah kanker serviks.

Sayuran Bayam

Sayuran bayam selain mudah sekali untuk ditemukan dalam lingkungan Anda, harganya juga relatif terjangkau. Kandungan karotenoid dalam bayam sangat membantu kesehatan tubuh orang yang makan. Dengan kandungan berbagai gizinya, ternyata bayam juga merupakan salah satu sayuran yang dapat melawan tumbuhnya sel kanker. Makan sayuran bayam secara teratur pasti dapat memberi pengaruh positif pada Anda sebagai wanita dari munculnya kanker serviks.

Buah Tomat

Buah tomat yang justru lebih akrab dikenal sebagai sayuran ini sangat mudah disukai oleh anak-anak. Rasa asam yang dimiliki buah tomat ini memberi sensasi tersendiri saat Anda memakannya. Buah tomat tinggi akan vitamin C dan vitamin A. Buah ini juga dapat dimakan langsung atau dibentuk menjadi berbagai makanan olahan yang sangat menggoda selera makan Anda.

Selain itu, kandungan zat Lycopene dalam buah ini mampu menghancurkan radikal bebas seperti polusi, asap rokok, dan zat berbahaya lain. Ini juga dapat dijadikan rujukan untuk mengetahui apa saja penyebab penyakit kanker payudara yang perlu Anda waspadai. Oleh karena itu, buah tomat dapat dijadikan makanan alami untuk cegah kanker serviks.

Buah Wortel

Buah atau sayuran wortel sangat bermanfaat bagi kesehatan mata Anda. Tak disangka ternyata wortel sangat ampuh mencegah kanker serviks. Kandungan betakroten yang tinggi menjadikan wortel mampu melawan munculnya kanker. Cukup dengan makan wortel secara langsung atau diolah menjadi jus secara rutin, mampu melindungi diri dari kanker. Mudah, efisien, dan efektif.

Utamanya adalah niat Anda sebagai wanita untuk berpikir bagaimana cara mengurangi resiko kanker serviks. Menjaga pola makan dapat dijadikan salah satu alternatif yang bisa Anda praktikkan. Biasakan diri memilih makanan sehat seperti buah dan sayuran alami demi kesehatan diri Anda. Kanker serviks bisa Anda cegah hanya dengan sedikit mengubah kebiasaan untuk lebih menyukai buah dan sayuran. Bila perlu ajaklah teman dan saudara wanita Anda lainnya untuk ikut serta melatih kebiasaan makan makanan sehat ini. Itulah buah dan sayuran alami untuk cegah kanker serviks yang cukup ampuh. Good Luck.

BACA JUGA

5 Cara Mudah Menjadi Istri yang Baik untuk Suami

Bagaimana Cara Membentuk Keluarga Bahagia untuk Setiap Orang 

Tips Hemat Uang Belanja untuk Ibu Rumah Tangga

 



 

Wednesday 24 February 2016


Apa saja makanan penyebab kanker? Jika Anda gemar makan junk food, sebaiknya mulailah untuk menguranginya dan latihlah mengkonsumsi makanan sehat. Ada berbagai makanan yang ternyata dapat menjadi penyebab kanker yang biasa Anda konsumsi sehari-hari. Makanan itu bisa menyehatkan sekaligus menimbulkan penyakit. Untuk itu, Anda harus bisa memilah makanan dengan tepat.   

Penyebab Kanker-Cegah Kanker dengan Berhenti Konsumsi Junk Food dan Jenis Makanan Ini
Image courtesy of [KEK064] at FreeDigitalPhotos.net
Penyebab Kanker-Cegah Kanker dengan Berhenti Konsumsi Junk Food dan Jenis Makanan Ini

Penyakit kanker bisa muncul kapan saja dan pada siapa saja. Satu hal yang bisa Anda lakukan adalah sengan mencegahnya. Ada berbagai cara yang bisa Anda lakukan untuk mencegah munculnya kanker. Salah satunya yaitu dengan berhenti konsumsi makanan penyebab kanker. Selama ini mungkin Anda sudah terbiasa makan aneka makanan untuk menu sehari-hari. Tapi pasti Anda tidak tahu dari sekian banyak junk food dan olahan makanan lain justru memicu tumbuhnya kanker. Lalu makanan yang bagaimana yang bisa menyebabkan kanker? Berikut beberapa makanan penyebab kanker yang bisa Anda hindari.

Junk Food

Dilansir dari wikipedia , Junk food adalah istilah yang mendeskripsikan makanan yang tidak sehat atau memiliki sedikit kandungan nutrisi. Makanan nirnutrisi mengandung jumlah lemak yang besar. Memang junk food banyak disukai orang. Tampilan dan rasanya yang menggoda membuat junk food menjadi pilihan untuk mengisi perut Anda.

Penyajiaannya yang instan juga semakin membuat junk food menjadi makanan primadona bagi banyak orang. Akan tetapi, rendahnya nutrisi dalam junk food ini sangat riskan menjadi penyebab kanker. Cegah kanker dengan berhenti makan makanan cepat saji ini sangat dianjurkan.

Makanan Berlemak

Makanan berlemak ini menjadi salah satu jenis makanan yang dapat memicu penyakit kanker seperti kanker payudara. Anda harus tahu bagaimana cara mendeteksi kanker payudara untuk kewaspadaan diri. Jika Anda mengurangi konsumsi makanan berlemak maka akan lebih sedikit berpotensi terkena kanker ini di bandingakan dengan yang gemar mengkonsumsi makanan berlemak. Adapun alasannya yaitu karena dalam makanan berlemak akan dapat memproduksi hormon estrogen yang memicu sel kanker. Makanan berlemak juga dapat membuat obesitas sehingga akan kesulitan dalam melakukan olah raga. Tentu saja kondisi ini akan membuat sel kanker semakin membesar.

Makanan yang Dikalengkan

Makanan yang dikalengkan banyak mengandung pengawet yang berbahaya bagi tubuh. Selain itu, makanan kaleng juga ternyata mengandung bisphenol-A (BPA) yang bisa dengan mudah menyebabkan timbulnya kanker payudara, kanker serviks dan kanker lainnya. Untuk itu, sangat penting juga untuk Anda mengetahui gejala awal kanker payudara pada wanita agar bisa terhindar dari penyakit ini. Walaupun terkesan praktis dan tidak perlu waktu lama untuk memakannya, akan tetapi makanan kaleng patut Anda hindari.

Makanan dengan Kandungan Alkohol
Bagiamanpun juga makanan yang mengandung alkohol merupakan salah satu jenis makanan yang menjadi pemicu munculnya sel kanker. Alkohol akan menyebar di seluruh bagian tubuh dan menambah cepatnya pertumbuhan kanker. Sudah bukan rahasia lagi alkohol memang tidak baik untuk kesehatan. Jika Anda mengkonsumsi makanan beralkohol terlalu banyak dan sering maka akan dapat dengan mudah memicu sel kanker. Untuk itu sangat disarankan untuk Anda mengehentikan makanan jenis ini sebagai upaya cegah kanker.
Popcorn
Popcorn adalah salah satu pilihan andalan Anda saat menonton film atau sekedar mengisi waktu senggang. Benar bukan? Akan tetapi, meski jadi camilan enak di waktu senggang, ternyata popcorn kehilangan banyak gizi saat dimasak. Beberapa orang sangat yakin bahwa uap yang dihasilkan saat popcorn meletup ternyata mengandung senyawa diasetil yang bisa menyebabkan kanker. Memang enak, tapi kalau melihat bahayanya Anda harus bisa berhenti atau mengurangi makan popcorn sebagai langkah mencegah kanker.

Makanan dengan Banyak Bahan Kimia
Jaman sekarang ini memang sulit untuk dapat menemukan makanan yang bebas dari bahan – bahan kimia atau zat kimia ini. Semua makanan dan minuman yang beredar dan di jual di berbagai tempat rata-rata sudah mengandung sedikitnya satu jenis zat kimia. Misalnya makanan dan minuman sudah mengandung pewarna buatan, pemanis buatan dan juga pengawet. Kandungan zat aditif yang notabene adalah bahan kimia ini snagat berbahaya bagi tubuh karena memicu timbulnya kanker.

Daging yang dibakar
Daging bakar adalah makanan lezat yang bisa Anda konsumsi dalam setiap kesempatan. Rasanya akan lebih enak jika daging dibakar di atas bara api. Akan tetapi, daging yang dipanggang di atas bara api ini justru sangat buruk bagi kesehatan. 

Suhu panas tinggi dari bara api ini bisa memunculkan senyawa yang bersifat karsinogenik yang menempel pada daging. Tidak semua makanan dengan rasa yang enak, sehat untuk kesehatan. Oleh karena itu, Anda bisa segera menghentikan makan daging bakar dari bara api sebagai gerakan cegah kanker.

Makanan yang Tidak Bersih

Saat ini semakin banyak orang menjajakan makanannya di pinggir jalan. Baik di lingkungan sekolah, tempat umum atau sepanjang jalan yang ramai dilewati orang. Hati-hati jika anak Anda sering beli makanan di pinggir jalan. Sebisa mungkin Anda cegah agar tidak terlalu sering dan banyak menkonsumsi amakann di pinggir jalan. Banyaknya debu yang menempel pada makanan yang dijual di pinggir jalan akan dapat menjadi penyebab kanker yang sangat ampuh.

Memang sulit tidak makan semua makanan yang sangat menggoda itu, tapi yakinlah Anda bisa melakukannya demi kebaikan dan kesehatan. Itulah beberapa makanan penyebab kanker yang harus Anda hindari sebagai sarana mencegah munculnya penyakit kanker. Semoga bermanfaat.

Informasi Menarik Lainnya 

Monday 22 February 2016

Kenali tanda-tanda homoseksual pada pasangan sangatlah penting. Apalagi ini menyangkut hubungan yang akan Anda lewati sepanjang hidup. Memang benar memiliki pasangan yang sehidup semati adalah idaman setiap wanita. Akan tetapi bagaimana kalau pasangan hidup Anda ternyata menyukai sesama jenis atau homoseksual? Apa yang harus Anda lakukan? Apalagi semua itu sudah terikat dalam jalinan sakral sebuah pernikahan. Bagaimana cara menyikapi pasangan yang ternyata gay? Memang berat tapi Anda masih bisa menyiasatinya.

Terjebak dalam sebuah hubungan yang sulit dengan memiliki pasangan gay sangatlah membingungkan. Dilansir dari tanyadok.com, homoseksualitas adalah suatu orientasi seksual dimana seseorang tertarik dan terangsang dengan pasangan yang sama jenis kelaminnya. Biasanya pasangan pria dengan pria disebut dengan gay. Untuk menyatakan pasangan Anda homoseksual memang tidaklah mudah. Akan tetapi ada tanda-tanda yang umumnya dapat mengidentifikasi seseorang itu gay atau bukan.

Tanda-tanda Homoseksual


1. Terlalu Sering Bersama Pria

Wajar jika pasangan Anda memiliki banyak teman pria, baik untuk keperluan bisnis maupun hobi kumpul-kumpul. Namun, Anda harus waspada jika mendapati pasangan Anda terlalu banyak menghabiskan waktu dengan teman-teman prianya. Hal ini patut Anda curigai dan selidiki segera. Semua hal itu mungkin saja terjadi, termasuk pasangan Anda yang ternyata homoseksual. Untuk itu, Anda harus jeli dan peka dengan segala gerak gerik pasangan.

2. Tertarik dengan Pria Lain

Saat sedang jalan-jalan bersama, tak sengaja Anda melihat pasangan memandang genit pria lain. Kejadian ini patut Anda waspadai. Bukan hal yang wajar jika pasangan Anda mengagumi gaya pria lain, karena secara alami berarti Ia mengalami homoseksual. Biasanya pasangan Anda akan terus menatap dan memperhatikan secara seksama pria lain itu walau tangannya sedang menggandeng Anda.

3. Mengelak Melakukan Hubungan Intim

Setelah menikah, berhubungan intim tentu menjadi salah satu kebutuhan. Selain dapat semakin mempererat hubungan emosional, berhubungan intim juga dapat sebagai ajang menyalurkan kebutuhan biologis. Jika pasangan Anda selalu mengelak dan tidak tertarik berhubungan intim, maka ada sesuatu yang tidak benar. Pasangan Anda sedang tidak sakit atau kurang bertenaga untuk melakukan hubungan intim, tetapi enggan melakukan hubungan intim. Kemungkinan besar pasangan Anda adalah seorang homoseksual atau gay.

Baca juga : Berhubungan Intim saat Hamil 8 Minggu... Amankah?

4. Suka Berpenampilan seperti Wanita

Penampilan yang wangi, bersih dan menarik memang sangat enak dipandang. Perhatikan gaya pasangan Anda dari ujung kaki sampai ujung rambut. Seorang homoseksual sangat suka berpenampilan layaknya seorang wanita. Biasanya Ia suka memakai riasan tipis di wajahnya saat berkumpul bersama-sama. Selain itu, gerakan tubuhnya juga sangat halus dan lengak-lenggok seperti perempuan. Seorang gay juga sangat menyukai warna-warna feminin seperti pink. Jika pasangan Anda menunjukkan tanda-tanda tersebut maka mungkin saja dia seorang gay.

5. Aktif dalam Perkumpulan Gay

Saat Anda bersama pasangan sedang berjalan-jalan dan melewati suatu klub, tiba-tiba saja dikagetkan dengan sapaan dari beberapa pasangan gay. Awalnya mungkin Anda bingung bagaimana mungkin mereka mengenal Anda dan pasangan. Saat ditanya, pasangan Anda menunjukkan gelagat aneh dan dengan gemetar menjawab tidak tahu. Teliti lagi atau bisa saja Anda datangi tempat itu di lain waktu sendirian. Coba cari beberapa infromasi dari beberapa pasangan gay disana untuk lebih meyakinkan karena tidak menutup kemungkinan pasangan Anda seorang homoseksual. Kenali tanda-tanda homoseksual pada pasangan sedetail mungkin.

Sebagai istri yang memiliki pasangan yang ternyata seorang homoseksual pasti sangatlah berat dihadapi. Betapa tidak, wanita yang diciptakan dengan segala bentuk pemandangan yang indah dan menggiurkan ternyata tidak mampu menarik perhatian pasangan Anda. Anda juga ingin merasakan kelembutan serta belaian kasih sayang dari pasangan Anda setelah menikah. Namun, jadikan kondisi ini sebagai tantangan dan penuh keikhlasan untuk melewatinya bersama. "Setiap penyakit pasti ada obatnya" tanamkan kata-kata ini pada hati Anda. Dalam ilmu psikologi, ada dua penyebab pasangan Anda menjadi seorang gay yaitu:

Penyebab Homoseksual atau Gay


1. Saat Anak-anak Pernah Mengalami Trauma

Usia anak-anak adalah usia yang sangat berpengaruh pada perkembangan seseorang baik dari segi fisik maupun psikis. Ketika pada usia anak-anak terjadi hal yang sangat membuat takut seperti pelecehan seksual atau kekerasan bisa menimbulkan trauma berkepanjangan. Mungkin saja pasangan Anda saat kecil mengalami semua kejadian seperti disodomi oleh keluarga atau temannya.

2. Lari dari Masalah
Saat baru pertama kali merasakan suka dengan lawan jenis, ada berbagai sensasi rasa yang bisa Anda rasakan. Begitu juga dengan yang dialami oleh pasangan Anda. Mungkin saat Ia menyukai seorang gadis tapi tidak ada tanggapan dan malah diejek oleh gadis tersebut. Padahal gadis itu sangat dicintai oleh pasangan Anda. Kekecewaan yang berlebihan karena tidak bisa memiliki gadis itu juga bisa menjadi penyebab pasangan And amenjadi seorang gay. Ia lebih memilih menghindar dari kenyataan dan berbalik untuk menyukai sesama jenis atau homoseksual,

Dari kedua penyebab seseoarang menjadi seorang gay tersebut, maka Anda harus bisa menyadari dan mendukung pasangan Anda untuk berubah menjadi pria sejati. Anda bisa menyiasatinya dengan berbgai terapi.

Cara Menyiasati Tanda-tanda Homoseksual pada Pasangan


1. Jauhkan pasangan Anda dari segala hal yang berbau dengan kebiasaan seorang gay seperti teman, komunitas, klub, dan lain sebagainya. Bisa jadi ini menjadi faktor utama pasangan Anda menjadi seorang homoseksual. Siasati tanda-tanda homoseksual pada pasangan dengan menghindri kebiasaannya bisa sangat ampuh untuk Anda terapkan.

2. Yakinkan pasangan Anda bahwa Ia masih bisa menjadi pria sejati asal ada kemauan. Hilangkan semua anggapan miring dari masyarakat tetang seorang homoseksual dari pikiran pasangan Anda. Ia akan merasa didukung sehingga kemungkinan besar untuk berubah dan menjadi suami yang diidam-idamkan.

3. Komunikasikan kepada keluarga dan kerabat dekat untuk ikut memberi dukungan pada pasangan Anda. Bagaimanapun peran orang tua dan keluarga sangatlah penting untuk memberi semangat pasangan Anda. Sesering mungkin ajak pasangan Anda untuk berjumpa dengan keluarga dan mengobrol bersama sebagai langkah siasati tanda-tanda homoseksual. Latihlah untuk bersikap layaknya pria sejati sedikit demi sedikit.

4. Berikan pemahaman pada pasangan Anda bahwa menjadi seorang gay sangatlah dimurkai oleh Tuhan. Akan ada balasan yang sangat pedih bagi seorang gay atau gay talk. Untuk itu, tidak ada alasan bagi pasangan Anda untuk segera berubah.

5. Lakukan kegiatan fisik seorang pria. Biasakan untuk melatih pasangan Anda melakukan kegiatan-kegiatan yang memerlukan tenaga besar seperti mengangkat lemari, memindahkan meja, atau membetulkan genting rumah. Ini bisa menjadi salah satu cara menyiasati penyembuhan homoseksual pada pasangan.

Pasangan hidup adalah seseorang yang menjadi pelabuhan impian Anda. Jangan sampai kekurangan merusak manisnya biduk rumah tangga. Kenali dan siasati tanda-tanda homoseksual pada pasangan : Gay talk agar mendapatkan pernikahan yang harmonis. Good luck! 

Artikel Menarik Lainnya

Wednesday 17 February 2016

Jaman sekarang sudah tidak heran jika setelah menikah tetap menjalani kehidupan sebagai wanita karir. Walaupun tidak jarang juga yang langsung terjun sepenuhnya menjadi ibu rumah tangga dan menjalani tugas barunya. Biasanya pertimbangannya adalah untuk membantu suami dalam mencukupi kebutuhan finansial keluarga. Apapun keputusan Anda, selama masih dapat memenuhi kewajiban seorang istri setelah melakukan pernikahan maka itu tidak menjadi persoalan. Semua tergantung bagaimana Anda menjaga agar pernikahan bahagia dan langgeng walau sebagai wanita karir.

Kunci Pernikahan Bahagia dan Langgeng bagi untuk Wanita Karir
Image courtesy of [Stockimage] at FreeDigitalPhotos.net
Kunci Pernikahan Bahagia dan Langgeng bagi untuk Wanita Karir

Pernikahan adalah salah satu jalan kehidupan yang paling sakral dan memerlukan keyakinan besar saat menjalaninya. Anda pasti mengharapkan pernikahan yang bahagia dan langgeng sehidup semati bukan? Akan tetapi ada banyak rintangan dan cobaan yang siap menerpa Anda sebagai pasangan suami istri. Hal ini akan semakin Anda rasakan ketika tetap memilih menjalani peran sebagai wanita karir setelah menikah. Akan tetapi Anda harus berpikiran ke depan agar bisa mulai menyusun cara mendapatkan passive income agar tidak selamanya bekerja.

Ada berbagai tugas yang harus bisa Anda bagi agar kegiatan di kantor dan di rumah berajalan lancar. Apa yang harus Anda lakukan? Jangan khawatir, jadilah wanita karir sekaligus istri idaman bagi suami. Anda harus pandai mengatur semua keadaan ini dengan cekatan. Sukses menjadi wanita karir, pernikahan tetap harmonis dan bahagia. Berikut beberapa kunci pernikahan bahagia dan langgeng untuk Anda yang berperan sebagai wanita karir.

Bagi Waktu Antara Menjadi Wanita Karir dan Ibu Rumah Tangga

Membagi waktu antara bekerja dan mengurus tugas di rumah memang tidaklah mudah. Apalagi bagi Anda yang baru saja melangsungkan pernikahan. Rasa capai dan terasa ada beban mungkin saja Anda rasakan. Percayalah, semua itu karena Anda belum terbiasa saja dan akan berangsur membaik. 

Seiring berjalannya waktu pasti Anda bisa segera beradaptasi menjadi wanita karir sekaligus ibu rumah tangga. Misal, biasanya Anda bekerja selama 8 jam di kantor, maka gunakan waktu selebihnya untuk mengurus segala urusan di rumah. Latihlah diri Anda sendiri untuk selalu membuat batas antara pekerjaan dengan tugas sebagai ibu rumah tangga. Jangan lupa untuk mulai menabung sebagai ibu rumah tangga cerdas. Semua dimaksudkan agar masa depan menjadi lebih baik dan bisa menikmati hari tua dengan nyaman.

Tumbuhkan Rasa Pengertian dalam Berkomunikasi

Saat Anda menjadi wanita karir, mau tidak mau ada waktu yang tidak bisa dilewati bersama suami karena dihabiskan untuk bekerja. Akan tetapi, jangan jadikan ini sebagai alasan untuk Anda tidak berkomunikasi intens dengan suami dan anak-anak. Anda harus tau bagaimana menjadi istri yang baik untuk suami semampunya. Hal ini sangat penting untuk kebahagiaan keluarga.

Luangkan waktu Anda barang sebentar untuk sekedar mengucapkan "Selamat makan" atau "Selamat beraktivitas" pada suami di sela-sela kesibukan bekerja. Anda juga harus pandai memulai obrolan dengan buah hati seperti kegiatannya di sekolah atau saat bermain dengan teman-temannya. Tanamkan rasa pengertian pada keluarga sehingga mereka tetap merasa memiliki Anda walau tidak setiap waktu bersama karena pilihan menjadi wanita karir. Sikap ini bisa menjadikan pernikahan Anda selalu bahagia dan langgeng sampai akhir khayat.

Latihlah untuk Saling Menghargai Satu Sama Lain

Pekerjaan Anda memang bagian penting yang harus dijalani dengan serius dan penuh kedisiplinan. Anda dituntut harus bisa sesigap mungkin mengatasi segala urusan yang terjadi dan menyangkut tugas kantor. Jangan sampai kesibukan di kantor yang kadang membuat penat bisa membuat Anda mengabaikan keluarga terutama suami. Hal ini bisa saja menjadi awal hancurnya pernikahan jika tidak ada penanganan segera. 

Sesibuk apapun Anda sebagai wanita karir, responlah ketika ada kejadian mendesak di rumah. Misalnya, suami tiba-tiba sakit dan dibawa ke rumah sakit, maka Anda harus segera mengambil tindakan yang bisa membuat suamai tetap merasa dihargai. Anda bisa minta ijin pada atasan atau meminta bantuan teman untuk menggantikan pekerjaan Anda sementara. Pernikahan bisa bahagia dan langgeng saat sepasang suami istri saling mendengarkan, menghargai satu sama lain.

Luangkan Waktu untuk Liburan Bersama Keluarga
Tidak semuanya harta yang berlimpah akan selalu membuat pernikahan bahagia dan awet. Terkadang keluarga dengan keadaan finansial yang kurang justru selalu merasakan keindahan sebuah pernikahan karena selalu melewati waktu bersama. Lalu, bagaimana cara Anda mengatasi semua dinamika pernikahan tersebut? Positiflah, Anda bisa luangkan waktu untuk bersama suami dan anak-anak secara rutin. 

Misalnya, coba ajak suami Anda untuk berlibur tiap akhir pekan. Tidak perlu ke tempat jauh atau bergengsi untuk liburan. Cukup datang ke restoran favorit, taman di sekitar rumah, atau berkunjung ke saudara juga bisa menjadi liburan yang menyenangkan. Asalkan ada waktu berkualitas yang Anda lewatkan bersama keluarga, rasa saling memiliki pun akan tumbuh. Anda juga harus tau kunci kencan malam romantis untuk pasangan suami istri yang bisa dengan mudah dilakukan. Ini yang disebut kecerdasan emosional untuk mendapatkan pernikahan bahagia dan langgeng.

Jangan Takut untuk Meminta Maaf

Kesibukan Anda sebagai wanita karir kadang bisa membuat keluarga merasa terabaikan. Jangan gengsi untuk meminta "maaf" jika memang melakukan kesalahan. Suami dan anak-anak pasti bisa segera luluh dan kembali memahami peran Anda sebagai wanita karir. 

Kebiasaan meminta maaf juga sebagai salah satu cara menanamkan kebiasaan menyelesaikan masalah dengan kepala dingin pada anak-anak Anda. Tanggap dan diskusikan segera jika ada masalah sekecil apapun akan membuat pernikahan bahagia dan langgeng.

Ternyata ada berbagai hal yang mempengaruhi sebuah pernikahan. Asalkan ada komunikasi, saling menghormati, dan pengertian antar anggota keluarga pasti pernikahan bisa dibangun dan dijaga dengan baik. Ibu rumah tangga sekaligus peran sebagai wanita karir jangan dijadikan satu-satunya alasan rusaknya sebuah pernikahan. Intinya yaitu bagaimana Anda mengatur dan mengelola rumah tangga. Itulah kunci pernikahan bahagia dan awet untuk wanita karir.

BACA JUGA 

Monday 15 February 2016

Air kelapa muda, hmmmm... Anda sebagai ibu hamil pasti sudah membayangkan betapa segar dan nikmatnya saat menyeruput barang segelas saja. Kalo ngomongin khasiat air kelapa muda untuk tubuh memang tidak ada duanya. Lalu sebenarnya perlu ga sih ibu hamil dan menyusui mengkonsumsi air kelapa muda? Banyak mitos yang menyebutkan kalo air kelapa muda punya keajaiban jika dikonsumsi ibu hamil dan menyusui. Orang tua jaman dulu utamanya sangat menyarankan saat sedang hamil dan menyusui agar perbanyak minum air kelapa muda. Alasannya pun berbagai macam seperti biar nanti bayinya berkulit putih bersih atau bagus rupanya.

Khasiat Air Kelapa Muda untuk Ibu Hamil dan Menyusui, Mitoskah?
Image courtesy of [Serge Bertasius Photography] at FreeDigitalPhotos.net
 Khasiat Air Kelapa Muda untuk Ibu Hamil dan Menyusui, Mitoskah?




Air kelapa muda yang sangat menyegarkan dapat menjadi pilihan sebagai minuman alami untuk menggantikan cairan tubuh yang hilang setelah beraktivitas. Kelapa sebagai salah satu tanaman yang banyak tumbuh di Indonesia pun menjadikan buah ini tidak sulit untuk ditemukan dimanapun. Untuk itu, mitos minum air kelapa muda untuk ibu hamil dan menyusui sebenarnya boleh-boleh saja jika melihat semua khasiat yang terkandung di dalamnya. Apa saja khasiat air kelapa muda untuk ibu hamil dan menyusui? Berikut beberapa dampak positif yang bisa didapatkan ibu hamil dan menyusui saat mengkonsumsi air kelapa muda.

Mengandung Elektrolit Alami

Apa itu elektrolit? Elektrolit adalah salah satu jenis mineral yang dapat membantu memulihkan cairan tubuh yang telah hilang saat Anda beraktivitas. Saat Anda beraktivitas maka cairan tubuh ada yang hilang dan berubah menjadi keringat. Apabila terus dibiarkan cairan di dalam tubuh akan semakin berkurang dan timbul efek seperti pusing, demam panas, bahkan bisa sampai kejang. Kandungan elektrolitnya membuat khasiat air kelapa muda untuk ibu hamil sangat membantu untuk mengurangi kontraksi otot saat hamil 3 bulan pertama.

Elektrolit alami bisa Anda temui dalam berbagai tanaman, tetapi sampai saat ini air kelapa muda masih menjadi juaranya. Kandungan elektrolit yang banyak dalam air kelapa muda membuatnya jadi buah idaman bagi semua orang terutama ibu hamil dan menyusui. Oleh karena itu, tidak ada salahnya jika Anda rajin mengkonsumsi air kelapa muda untuk memenuhi kebutuhan mineral dalam tubuh khususnya saat hamil dan menyusui.

Fungsi sebagai Diuretik Alami

Kandungan elektrolitnya yang sangat baik untuk menangani dehidrasi, air kelapa muda juga memiliki fungsi diuretik alami. Makanan sehat untuk ibu hamil dan menyusui yang juga mengandung fungsi diuretik alami ini menjadikan air kelapa muda berkhasiat sebagai:
  • Baik dikonsumsi agar proses pembuangan urin menjadi lancar untuk ibu hamil dan menyusui
  • Kandung kemih menjadi lebih bersih karena lancarnya pembuangan urin
  • Membantu membuang racun di dalam tubuh melalui urin dan mencegah saluran kemih terkena infeksi

Semua fungsi diuretik alami ini sangat membantu untuk kesehatan terutama bagi ibu hamil dan menyusui karena ada berbagai perubahan hormon yang dialaminya. Saat sedang hamil dan menyusui maka Anda perlu asupan makanan yang lebih agar bisa selalu fit di setiap kegiatan.

Pencegahan Berbagai Macam Penyakit

Kandungan larutan asam laurat dalam air kelapa muda sangat baik sebagai upaya pencegahan berbagai macam penyakit. Beberapa karakteristik kandungan asam laurat dalam air kelapa muda yaitu:
  • Anti bakteri
  • Anti virus
  • Anti jamur
Semua karakteristik asam laurat tersebut menjadikan ibu hamil terjaga kesehatannya juga bayi yang dikandungnya. Bukankah itu sangat menyenangkan? Air kelapa muda bisa menjadi pilihan untuk ibu hamil dan menyusui agar bayi cerdas dan sehat.

Membantu Fungsi Pencernaan

Tidak menutup kemungkinan bahwa ibu hamil akan mengalami gangguan kehamilan seperti fungsi pencernaan yang melambat. Saat hamil, plasenta terpicu untuk memproduksi hormon progesteron sehingga mengaibaktkan lambatnya fungsi pencernaan. Akan tetapi dengan mengkonsumsi air kelapa ini dapat membuat fungsi pencernaat kembali berjalan cepat. Adapun gangguan pencernaan yang sering dialami seperti:

  • Diare
  • Sembelit
  • Susah buang air besar
Sumber Energi

Ibu hamil dan menyusui membutuhkan lebih banyak energi untuk beraktivitas. Beratnya beban bayi yang dikandung serta pembagian sari makanan saat menyusui membuat energi cepat terkuras. Air kelapa yang mengandung banyak glukosa dapat menjadi pilihan makanan untuk ibu hamil dan mnyusui. Khasiat air kelapa muda ini sangat membantu ibu hamil dan menyusui mendapatkan energi untuk kegiatan sehari-hari. Asupan gizi ibu hamil harus sangat diperhatikan agar bayi bisa selalu sehat .

Bunda, Anda cukup konsumsi air kelapa muda secara rutin untuk membantu menunjang kesehatan bayi. Tak jarang mitos yang biasa dikatakan oleh orang tua memang banar adanya. Kandungan berbagai macam gizi dalam air kelapa tentu bisa menjadi jawaban mitos tersebut. Efek yang diberikan air kelapa muda untuk ibu hamil dan menyusui sangatlah baik dan disarankan. Itulah beberapa khasiat air kelapa muda untuk ibu hamil dan menyusui sebagai jawaban mitos yang telah alam beredar di kalangan masyarakat. Good Luck.

Artikel Terkait Lainnya

Tanda tanda Kehamilan Awal 1 Minggu Pertama setelah Menstruasi

Apa Saja yang Perlu Anda Lakukan untuk Mempersiapkan Kehamilan


Susah Hamil? Berikut Beberapa Penyebabnya


Adakah Efek Samping Pasca Keguguran tanpa Kuret?


Berhubungan Intim saat Hamil 8 Minggu... Amankah?

Thursday 11 February 2016

Sebagai orang tua ada kalanya akan bingung dan khawatir ketika anak mengalami demam panas. Ada berbagai cara alami atasi demam panas pada anak seperti kentang dan honje. Demam panas bisa saja terjadi pada anak-anak kapan saja. Bahkan bisa saja secara mendadak panas demam menyerang pada anak tanpa diketahui awalnya. Usia anak memang sangat rentan terkena penyakit seperti demam panas. Apalagi pada musim hujan seperti ini cenderung banyak virus dan bakteri yang perkembangannya semakin pesat. 


Cara Alami Atasi Panas Demam pada Anak dengan Kentang dan Honje
Image courtesy of [Kdshutterman] at FreeDigitalPhotos.net
Cara Alami Atasi Panas Demam pada Anak dengan Kentang dan Honje


Lalu apa sebenarnya penyebab demam tersebut?


Demam panas sebenarnya suatu proses pertahanan tubuh untuk melawan infeksi dari luar. Ada berbagai penyebab munculnya infeksi seperti bakteri dan virus yang semakin merebah dan pesat perkembangannya. Saat terjadi demam maka secara otomatis tubuh mampu memproduksi sel darah putih. Bertambahnya sel darah putih tersebut maka kekebalan tubuh akan tejaga karena antibodi yang tercipta semakin banyak.

Penyebab Demam Panas pada Anak yaitu:


1. Terkena infeksi virus maupun bakteri.
2. Sering terkena angin sampai tejadi flu.
3. Menderita diare baik disebabkan oleh virus maupun bakteri.
4. Adanya bronkhitis atau infeksi saluran kencing.
5. Terkena penyakit amandel atau radang pada faring laring.
6. Efek samping dari suatu obat tertentu yang dikonsumsi anak.

Anda harus teliti dan bijak dalam mengatasi demam panas pada anak. Jangan sampai rasa panik dan was-was yang berlebihan justru membuat Anda memilih cara praktis untuk menyembuhkannya. Akan tetapi ada beberapa langkah awal yang bisa segera Anda terapkan ketika demam panas mulai melanda anak Anda.

Langkah awal yang bisa Anda lakukan untuk mencegah demam panas pada anak yaitu:


1. Pilihlah pakaian yang berbahan ringan dan pendek untuk dikenakan anak.
2. Tanggalkan selimut dan jaket dari anak.
3. Usahakan kondisi ruangan dalam keadaan sejuk sehingga anak merasa nyaman.
4. Gunakan air hangat untuk membersihkan tubuh anak.
5. Sebisa mungkin hindari anak untuk mandi dengan air dingin karena dapat menyebabkan tubuh semakin menggigil.
6. Cobalah untuk perbanyak minum air putih secara rutin.

Setelah memberikan pertolongan awal untuk mengatasi demam panas pada anak maka segera tindaklanjuti dengan memberikan obat. Memang ada berbagai cara untuk meredakan demam panas pada anak baik secara tradisional maupun medis.

Biasanya obat dari apotek menjadi pilihan alternatif yang Anda pilih dengan pertimbangan seperti mudah didapat dan cepat meredakan panas demam pada anak.  Rasa khawatir dan panik segera melanda ketika anak Anda terkena demam sehingga memilih yang instan. Benar bukan? Tapi sebenarnya memilih cara alami justru lebih baik dan efektif. Selain sifatnya yang lebih mudah beradaptasi dengan kondisi tubuh anak, cara alami juga tidak terlalu membutuhkan banyak dana dalam mendapatkannya.

Ada banyak tumbuhan alami yang dapat dimanfaatkan untuk meredakan panas demam seperti bawang merah, kunyit, maupun temulawak. Umumnya bahan-bahan tersebut digunakan oleh banyak orang karena dikenal turun temurun meredakan panas demam.

Akan tetapi ada beberapa cara alami yang bisa Anda berikan untuk anak ketika terserang panas demam seperti kentang dan honje. Kentang sangat bagus diberikan pada anak mulai dari usia bayi sampai usia sekolah dasar. Adapun penerapannya sangatlah mudah. Anda cukup menyediakan kentang dan dilengkapi dengan kaos kaki. Pakai kaos kaki yang masih bersih yah bunda.
Kentang Atasi Demam Panas Anak
Image courtesy of [SOMMAI] at FreeDigitalPhotos.net
 Kentang Atasi Demam Panas Anak

Proses yang pertama yaitu  Anda harus menumbuk kentang sampai lembut . Kemudian tuangkan ke dalam kaos kaki yang telah disiapkan sampai batas tertentu yang menurut Anda pas. Setelah itu mulailah untuk mengkompres tumit bayi Anda sampai waktu tertentu. Anda bisa menyesuaikannya sendiri waktunya agar demam panas bisa mulai mereda.

Honje sebagai Cara Alami Atasi Demam Panas pada Anak
Honje sebagai Cara Alami Atasi Demam Panas pada Anak

Selain itu, saat anak Anda menderita demam panas, sari honje bisa jadi cara alami untuk menyembuhkannya. Ambil beberapa batang muda tanaman honje, kemudian tumbuklah sampai keluar sarinya. Gunakan saringan kain agar ampas batang honje tidak ikut masuk pada wadah yang telah disediakan. Agar rasanya lebih enak, campurkan dengan madu secukupnya. Beri sari honje secara berkala pada anak agar mendapat asupan yang cukup. Sari batang honje mengandung aneka ion seperti potasium yang sangat dibutuhkan tubuh saat anak demam panas. Asupan sari honje ini dapat menggantikan ion tubuh yang menghilang karena panas yang dikeluarkan oleh tubuh anak saat demam melanda.   

Demikian beberapa tanaman yang bisa Anda manfaatkan untuk meredakan panas demam pada anak. Usia anak yang rentan terkena demam panas mengharuskan Anda untuk lebih ketat dalam mengawasi perkembangan kesehatannya. Hindari kepanikan yang berlebihan karena justru akan membuat Anda lambat dalam memberikan pertolongan. Jangan terburu-buru dan terbiasa memberikan obat apotek dalam menyembuhkan demam panas anak terutama saat masih usia bayi. Cara Alami Atasi Panas Demam pada Anak dengan Kentang dan Honje bisa menjadi pilihan Anda. Semoga bermanfaat!


Informasi Menarik Lainnya:

Benarkah Kopi Dapat Mencegah Kejang Demam pada Anak?


Lakukan 5 Cara Ini Untuk Tangani Tantrum pada Anak

Tips untuk Ibu Muda Mengatasi Tantrum pada Anak Autis

Makanan Ibu Hamil 4 Bulan Pertama agar Bayi Cerdas dan Sehat

Panduan Akses Internet yang Aman untuk Perkembangan Anak Usia 4 Tahun Ke atas 

Tuesday 9 February 2016

Salah satu cara mendapat passive income untuk ibu rumah tangga adalah dengan mencari earning atau penghasilan dari blog. Cara ini memudahkan Anda sebagai wanita yang sudah berkeluarga agar tetap bisa berkarir tanpa harus meninggalkan rumah. Anda bisa menuangkan semua ide yang ada dalam pikiran dalam bentuk tulisan atau artikel yang di upload di blog. Ya, blog bisa menghasilkan uang.




Kunci Sukses Mendapat Passive Income dari Earning Blog untuk Ibu Rumah Tangga
 [Image Courtesy of [Anankkml] at FreeDigitalPhotos.net]
Kunci Sukses Mendapat Passive Income dari Earning Blog untuk Ibu Rumah Tangga

Sebagai ibu rumah tangga, Anda harus dapat memanfaatkan kemajuan internet sebaik mungkin. Apabila saat ini Anda hanya aktif dengan media sosial untuk menambah relasi, coba mulailah untuk mendapatkan earning atau penghasilan. Memang, banyak sekali cara untuk mendapat uang dengan memanfaatkan internet yang bisa Anda coba. Akan tetapi, salah satu cara yang mudah Anda lakukan adalah dengan memanfaatkan halaman blog. Berikut kunci sukses mendapat passive income dari earning blog untuk ibu rumah tangga.

Pilih Tema yang Menarik

Langkah awal untuk memulai membuat blog adalah menentukan tema yang akan dituangkan dalam bentuk tulisan nantinya. Pilih tema yang unik dan banyak dicari orang seperti seputar anak, keluarga, relasi, resep makanan, atau fashion. Tema yang unik ini dapat memancing para peselancar dunia maya untuk mengunjungi blog Anda. Target pembaca atau traffik ke blog Anda pun akan semakin besar karena banyak yang minat.

Bagi Anda yang mempunyai keahlian dalam bidang tertentu seperti ahli merias atau memasak, coba tuangkan dalam bentuk tulisan yang diunggah di blog. Kegemaran Anda memadukan berbagai busana menjadi suatu gaya menarik pun bisa dijadikan salah satu ide untuk diunggah dalam blog. Banyak sekali wanita yang selalu ingin up to date dalam dunia fashion. Selain blog Anda nanti banyak peminatnya, Anda juga sekaligus memberi manfaat bagi pembaca. Menarik bukan?...

Buktikan kelihaian Anda dalam menulis sehingga pembaca akan betah berlama-lama di blog Anda. Bahkan tak jarang bisa share artikel di blog Anda pada teman pembaca lainnya. Tentu saja ini semakin membuka peluang Anda mendapat pembaca yang semakin banyak. Jika blog Anda banyak dikunjungi dan ada pengiklan yang berminat beriklan maka besar pula kesemapatan mendapatkan penghasilan. Peluang untuk mendapat passive income dari earning blog pun bisa terwujud. Namun, Anda harus telaten dan rajin untuk merawat blog dengan rutin mengupload minimal seminggu sekali.

Mulai dengan Blog Gratisan
Bagi ibu rumah tangga yang baru pertama kali terjun dalam dunia blog sebaiknya awali dengan membuat blog gratisan. Mungkin awalnya Anda hanya iseng tanpa tahu tujuannya atau hanya sekedar untuk bercakap-cakap dengan yang lainnya. Tapi, Anda akan semakin tertarik merawat blog ketika tahu ada tawaran earning atau penghasilan yang mungkin didapatkan. Lalu, apa hubungannya blog dengan passive income? Apa benar blog bisa menghasilkan earning atau penghasilan? Semua pikiran itu mungkin akan selalu berkecamuk dalam pikiran Anda saat pertama kali mendapat informasi ini.

Banyak sekali penyedia layanan blog gratisan yang bisa Anda manfaatkan untuk mendapatkan earning. Misalnya blogger.com / blogspot.com dan Anda bisa mulai membuat blog yang pertama kalinya. Anda sebagai ibu rumah tangga pemula bisa dengan mudah untuk membuat blog di blogger.com karena selain fiturnya yang mudah juga merupakan situs penyedia layanan blog milik google. Anda tahu kan? Google adalah salah satu search engine yang paling populer saat ini. Peluang untuk menarik perhatian dari google pun akan menjadi semakin besar.

Tulislah Artikel yang Baik dan Benar

Yup, kunci sukses mendapat passive income dari earning blog untuk ibu rumah tangga selanjutnya adalah berlatih membuat artikel yang baik dan benar. Tema unik yang sudah Anda pilih, mulailah dituangkan dalam bentuk artikel. Buatlah artikel yang disukai dan ada sumbangsih bagi pembacanya.

Bagaimanapun dalam dunia blog, artikel adalah salah satu hal yang inti dan harus dipelajari. Sebagus apapun desain blog Anda, tapi isi artikelnya masih berantakan maka pembaca blog pun akan enggan mengunjungi blog Anda. Buatlah pembaca betah dengan harapan bisa menjadi blog rujukan yang akan selalu dikunjungi.

Anda mungkin akan kesusahan menyusun kata menjadi suatu kalimat yang bagus saat pertama kali membuatnya. Namun, jangan putus asa! Bayangkan saja Anda sedang menulis di buku harian seperti jaman masa remaja dulu. Selanjutnya Anda bisa mengunduh berbagai informasi dari buku ataupun e-book tentang tutorial menulis artikel yang disukai pembaca. Buatlah artikel yang benar-benar unik dan mudah dipahami oleh pembaca. Tentu saja ini dimaksudkan agar pengunjung blog Anda semakin meningkat dan earning blog pun semakin tinggi.

Buktikan bahwa Anda adalah ibu rumah tangga yang bisa diandalkan baik dalam mengurus rumah maupun membantu penghasilan suami. Alangkah baiknya jika minat Anda membuat blog adalah karena ingin menuangkan ide dalam bentuk artikel yang bisa memberi manfaat untuk orang lain. Jadikan ngeblog sebagai media aktualisasi diri Anda. Fokus dan telaten untuk terus mengembangkan berbagai teknik untuk meningkatkan pengunjung di blog Anda. Itulah tadi kunci sukses mendapat passive income dari earning blog untuk ibu rumah tangga. Semoga bermanfaat.




Baca juga informasi menarik lainnya

4 Cara Mendapatkan Penghasilan dari Internet Tanpa Modal untuk Ibu Rumah Tangga
Anak Balita Bermain Gadget. Apa Bahayanya?
Bagaimana Cara Memperkenalkan dan Mengatur Penggunaan Gadget Pada Anak?
Panduan Akses Internet yang Aman untuk Perkembangan Anak Usia 4 Tahun Ke atas
Bahaya dan Cara Mengatasi Anak Kecanduan Game Online Gratis